PENERAPAN AUDIT MANAJEMEN FUNGSI SUMBER DAYA MANUSIA UNTUK MENILAI EFEKTIVITAS DAN EFISIENSI PROGRAM KEGIATAN REKRUTMEN KARYAWAN PADA CO-LEGAL INDONESIA

Authors

  • Nur Laela Mustika Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Hendy Widiastoeti Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v2i1.204

Keywords:

Audit Manajemen, Audit Manajemen Sumber Daya Manusia, Rekrutmen, Efektifitas, Efisiensi

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai audit manajemen pada fungsi Sumber Daya Manusia. Audit manajemen ini merupakan alat yang dapat digunakan perusahaan untuk mengukur efektifitas dan efisiensi atau evaluasi atas program kegiatan manajemen. Penelitian ini bertujuan untuk menilai efektivitas dan efisiensi program kegiatan rekrutmen karyawan pada Co-Legal Indonesia.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif atau penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data dilakukan dengan eleme-elemen dari audit manajemen, data yang diperoleh akan digolongkan kedalam kelompok Kriteria, Kondisi, Penyebab, Akibat. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan program rekrutmen telah dilakukan secara sederhana. Dari hasil analisis program rekrutmen pada Co-Legal Indonesia belum dapat dikatakan efektif dan efisien. Dari kriteria yang ditentukan terdapat kelemahan-kelemahan atas program ini. Rekomendasi yang diberikan peneliti untuk perusahaan dapat dijadikan bahan untuk melakukan perbaikan atas kelemahan tersebut.

References

Arunde, I. F., Sondakh, J. J., & Wangkar, A. (2019). Audit Manajemen Untuk Menilai Efektivitas Fungsi Sumber Daya Manusia Pada PT Bank SulutGo. Jurnal EMBA, Vol 7 No 3, 3708-3717.

Bayangkara, I. (2015). Audit Manajemen Prosedur dan Implementasi Edisi 2. Jakarta: Salemba Empat.

Bayangkara, I., Cempena, I., & Brahmayanti, I. S. (2021). Pendampingan Penyusunan Uraian (Job Description) dan Persyaratan Pekerjaan (Job Specification) Pada PT Graha Sarana Gresik. Jurnal Pengabdian LPPM Untag Surabaya, Vol. 06 No 01.

Fitriani, Z. R. (2022). Penilaian Efektivitas Fungsi Sumber Daya Manusia Melalui Audit Manajemen. Jurnal Riset Mahasiswa Ekonomi (RITMIK), Vol 2 No 2, 075-088.

Mulyadi, & Puradiredja, K. (1998). Auditing : Edisi Lima. Jakarta: Salemba Empat.

Sholikhah, E. Q., & Widiastoeti, H. (2021). Peranan Audit Manajemen Sumber Daya Manusia Atas Rekrutmen, Pelatihan dan Pengembangan Karyawan Untuk Menilai Efisiensi dan Efektivitas Pada CV Nusa Pratama Anugrah. Repositori Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Sinambela, L. P. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Bisnis : Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, Kombinasi, dan R&D. Bandung: CV Alfabeta.

Downloads

Published

2023-01-19

How to Cite

Nur Laela Mustika, & Hendy Widiastoeti. (2023). PENERAPAN AUDIT MANAJEMEN FUNGSI SUMBER DAYA MANUSIA UNTUK MENILAI EFEKTIVITAS DAN EFISIENSI PROGRAM KEGIATAN REKRUTMEN KARYAWAN PADA CO-LEGAL INDONESIA. Akuntansi, 2(1), 176–188. https://doi.org/10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v2i1.204